Mengenang 50 Tahun Berdirinya PERPAMSI
Udara di Taman Wisata Kopeng, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Rabu pagi, 24 Mei 2022, terasa segar dan sejuk, khas alam pegunungan. Mungkin tidak begitu berbeda dengan suasana pagi 50 tahun yang lalu di tempat yang sama. Meski pembangunan perumahan penduduk, penginapan, pertokoan, dan warung-warung makan di sekitar lokasi semakin bertambah, udara pegunungan yang senantiasa asri seolah menjadi berkah dan warisan abadi.