PDAM Kota Semarang Bentuk Jaringan Komunikasi dan Informasi

FKP adalah organisasi yang dibentuk dan secara resmi di-launching pada Oktober 2014. FKP bertujuan menjadi jembatan komunikasi antara pelanggan dengan PDAM dan sebaliknya. Selama ini, FKP telah berperan aktif dalam menghimpun informasi berupa keluhan, kritik maupun saran dari masyarakat baik secara langsung, maupun melalui media massa. Berbagai masukan yang diterima tersebut, kemudian diteruskan kepada satuan kerja terkait untuk langsung diselesaikan.

Menurut Ketua FKP PDAM Kota Semarang, Ngargono, peran FKP yang sudah berjalan selama ini akan terus ditingkatkan. Salah satunya, dengan mengajak serta LPMK yang tersebar di seluruh Kota Semarang. “LPMK mempunyai posisi yang strategis karena mereka secara langsung bersinggungan dengan para pelanggan,” jelas Ngargono dalam acara Focus Group Discussion (FGD) FKP PDAM Tirta Moedal dengan Ketua LPMK Se-Kota Semarang, di Aula PDAM Kota Semaran,  (19/1/16).

Direktur Utama PDAM Tirta Moedal Kota Semarang Etty Laksmiwati sangat mengapresiasi apa yang diupayakan FKP. Menurutnya, pihaknya sangat terbuka untuk menerima segala bentuk masukan, keluhan maupun kritik demi peningkatan pelayanan perusahaan yang dipimpinnya. “Melalui kerja sama ini, sangat kami harapkan dapat mengakomodasi berbagai keluhan atau pengaduan yang selama ini belum terlayani dengan baik,” kata Etty.(dvt)