PDAM Kota padang Gelar Pelatihan Motivasi Karyawan Baru

Dalam siaran pers yang dikirimkan ke redaksi, Muswendry tak lupa mengucapkan selamat bergabung kepada para tenaga baru PDAM Kota Padang. Ia berharap hal ini menjadi bekal bagi karyawan baru dalam menjalankan tugas dan tantangan ke depan yang semakin berat, terutama terkait program 100 persen akses aman air minum di tahun 2019. “Selamat, mudah-mudahan bisa menunjukkan semangat yang tinggi dan bisa berkontribusi maksimal,” katanya.

Frihendrick David Assendra, salah satu karyawan baru yang mengikuti pelatihan mengucapkan terima kasih kepada pimpinan dan manajemen PDAM Kota Padang karena pelatihan ini banyak memberi ilmu, pemahaman dan pola pikir yang positif dalam bekerja. “Mudah-mudahan program seperti ini bisa terus berjalan,” harapnya.

Proses perekrutan karyawan PDAM Kota Padang dilakukan bekerja sama dengan BKD Kota padang. Mulai dari seleksi administrasi, ujian komputer, interview hingga tes kesehatan. Dari hasil perekrutan tersebut PDAM menerima sebanyak 25 orang karyawan  dari 78 orang yang mengikuti tes dengan latar belakang pendidikan baik tingkat SLTA dan tingkat Sarjana (S1). Penempatan tugas disesuaikan dengan latar belakang dan skill yang dimiliki masing-masing karyawan. (RD)